9 Franchise Coffee Shop Dengan Brand Top Di Indonesia

Selain nongkrong dan ngopi bareng besties di coffee shop,  pernahkah terbersit di kepala kalian, ingin juga bisa memiliki sebuah usaha coffee shop? Daripada nambahin jumlah persaingan kerja yang semakin banyak, mungkin ada baiknya punya bisnis sendiri gitu. Tapi dengan budget serta pengetahuan tentang bisnis kopi yang terbatas, apakah memungkinkan bisa terlaksana? Jawabannya tentu saja bisa dong sobat! Gabung saja dengan franchise/ kemitraan coffee shop yang makin menjamur belakangan ini di Indonesia. Tapi sebelum itu, kalian harus tahu dulu kelebihan dan kekurangan dengan konsep bisnis ini jadi paham lika-likunya.

A lady is making a coffee
Photo by @benzoix

Berikut beberapa kelebihan dari bisnis kemitraan/ franchise antara lain:

  1. Kemampuan modal bisa disesuaikan dengan paket-paket yang tersedia
  2. Dukungan media promosi dari brand perusahaan kemitraan
  3. Manajemen operasional serta keuangan sudah disiapkan
  4. Training SDM disediakan oleh perusahaan kemitraan
  5. Bimbingan dan konsultasi disediakan
  6. Bahan baku dan peralatan sudah sesuai standar
  7. Additional menu selain kopi bisa menambah sales
  8. Dibantu pengurusan izin usaha, pencarian lokasi, iklan lowongan kerja dll
  9. Membantu dalam hal design outlet
a man is making a coffee
Photo by @jcomp

Namun kalian juga harus tahu juga kelemahan dari konsep kemitraan ini yaitu,

  1. Usaha bisa terpengaruh jika ada isu buruk atau mis manajemen dari brand kemitraan
  2. Pembagian keuntungan antara perusahaan induk dengan mitra bisnis (walaupun ada yang royalty free)
  3. Dikendalikan oleh pihak perusahaan induk
  4. Mengikuti template yang telah disediakan sehingga kurang bisa berinovasi sendiri
  5. Supplier tunggal dalam penyediaan bahan baku
Sumber @ArthurHidden

Terlepas dari kekurangan dari konsep kemitraan, melihat sisi keuntungannya justru mempermudah dan mengurangi resiko kegagalan apalagi untuk pemula. Walaupun ada juga brand yang mengharuskan mitra memiliki jam terbang cukup di ladang F&B, tapi tak jarang beberapa dari mereka malah menawarkan keuntungan dan kemudahan tambahan sebagai daya tarik untuk bergabung, contohnya bimbingan dan konsultasi bisnis buat pemula.  Jadi buat kalian yang baru mau terjun ke bisnis ini, tak perlu khawatir cita-cita kalian pupus di tengah jalan.

Namun, menjalani bisnis coffee shop penting untuk memperhatikan hal-hal berikut:  jenis biji kopi yang akan digunakan, harga serta varian menu yang ditawarkan brand, supaya in line dengan konsep dan target jualan yang kalian inginkan. Tentu saja kalian hasus selektif memilih paket usaha yang sesuai dengan modal yang kalian miliki, dengan tidak melupakan ROI (Return of Investment) supaya investasi yang kalian keluarkan bisa profit sesuai harapan. Intip saja brand-brand kemitraan yang sudah punya nama ini sebagai bahan pertimbangan dan varian opsi.

1.Fore Coffee

Gerai drive-through Fore Coffee/Fore Coffee
Sumber : entrepreneur.bisnis.com

Salah satu pemain coffee shop yang cukup lama eksis di Indonesia yaitu dimulai tahun 2018, ternyata di pertengahan tahun 2023 saja sudah membuka 144 outlet seluruh Indonesia dan berencana untuk membuka cabang sampai Singapura loh! Wah, brand ini bakal makin sukses.  Kalian perlu merogoh kocek kurang dari 1 M untuk gabung bisnis di Fore Coffee. Bagi yang minat silakan mampir ke situsnya langsung nih forecoffee.co.id

2.Kopi Dari Hati

Modal Franchise Kopi dari Hati
Sumber : hadirr.com

Per tahun 2022, Kopi Dari Hati telah memiliki cabang  lebih dari 500 outlet yang tersebar di lebih dari 100 kota di Indonesia (Sumber : kumparan.com). Menawarkan paket kemitraan mulai dari yang paling ekonomis yaitu dari 200 jutaan sampai dengan tertinggi 700 jutaan (per Oktober 2024). Ditunjang dengan beberapa kelebihan layanan dan kemudahan di masing-masing paket kemitraan yang ditawarkan, bisa jadi bahan pertimbangan sambil intip kocek kalian. Bisa di cek detailnya di kopidarihati.biz.id.

3.Sure Coffee

Paket Coffee & Toast kekinian
Sumber surecoffee.id

Sure Coffee punya motto dagang yang menarik yaitu usaha kedai kopi anti ribet. Memang sepertinya begitu guys, di samping menawarkan kerja sama dengan paket-paket ekonomis,  Sure Coffee juga mengusung konsep grab and go, ini cocok buat kalian yang punya space kecil, agar menekan biaya sewa. Bagi para pemula atau UMKM, penawaran ini dirasa pas, karena sekaligus bisa belajar berbisnis mulai dari nol, sambil berjalan agar makin memahami market perkopian. Buruan intip websitenya surecoffee.id

4.Kopi Janji Jiwa

Kopi Janji Jiwa, Snack Kekinian di Scientia Square Park – Palapa News
https://palapanews.com/

Jiwa Group adalah perusahaan yang menaungi usaha Kopi Janji Jiwa. Tahun 2024 ini Kopi Janji Jiwa telah menginjak tahun ke lima bisnis perkopian dan telah mendapatkan sambutan yang sangat baik dari masyarakat. Dibuktikan dengan berbagai pencapaian berupa penghargaan dari berbagai instansi, maka Kopi Janji Jiwa adalah salah satu pilihan buat kalian yang berniat bermitra bisnis perkopian dengan dukungan penuh dari pemilik brand. Tahun 2024 jumlah outlet yang sudah beroperasi mencapai lebih dari 900 outlet di 100 kota di seluruh Indonesia. Silakan mampir ke websitenya untuk info lengkap jiwagroup.com.

5.Kopi Kulo

Kisah Sukses Michelle Sulistyo Kembangkan 300 Gerai Kedai Kopi Kulo
https://entrepreneur.bisnis.com/

Kopi Kulo adalah salah satu brand kopi di bawah naungan Kulo Group, yang mana di samping bisnis kopi juga ada beberapa brand terkenal lainnnya yang masih berkutat dalam bisnis F&B. Mulai didirikan pada tahun 2017, sampai saat ini masih membuka peluang kemitraan. Dengan label sebagai pelopor style coffee-to-go, sepertinya Kopi Kulo masih akan tetap berkembang pesat. Silakan mampir ke akun IG nya kedaikopikulo.

6.Kopi Konichiwa

Kopi Konichiwa
Sumber IG Kopi Konichiwa

Kopi Konichiwa bisa menjadi salah satu alternatif masyarakat yang mau bermitra bisnis perkopian tanah air. Mengusung konsep ngopi grab and go, Kopi konichiwa telah mendapatkan tempat di hati kaum muda pecinta kopi. Gaya interior jepang yang simple dan clean jadi daya tarik khusus buat pembeli. Buruan kepoin ke akun IG nya nih di Kopi Konichiwa.

7.Otten Coffee

1/15 COFFEE SENOPATI JAKARTA SELATAN | Otten Coffee
https://ottencoffee.co.id/

Otten Coffee masih membuka peluang mitra bisnis kepada masyarakat. Melalui berbagai jenis penawaran investasi maka masyarakat bisa memperkirakan budget yang sesuai kantong. Mengedepankan kualitas Otten Coffee bisa menjadi pertimbangan di bisnis ini. Yang berminat silakan mampir ke website resminya di Otten Coffee.

8.Coffee Toffee

Coffee Toffee - Yes I Drink Indonesian Coffee
https://coffeetoffee.co.id/

Coffee Toffee adalah salah satu kedai kopi pionir pengusung kopi lokal  yang berdiri tahun 2012. Artinya Coffee Toffee bisa dikatakan adalah pemain lama dalam bisnis perkopian. Dan saat ini masih eksis meramaikan usaha F&B tanah air. Coffee Toffee juga membuka peluang mitra bisnis kepada kalian yang berminat. Dengan membawa nama besar Coffee Toffee, kalian bakal merasa aman dan pasti mendapatkan dukungan besar dari induk perusahaan. Silakan check websitenya nih ya di  Coffee Toffee.

9.Tomoro Coffee

Tomoro Coffee Banyuwangi
Foto : IG Tomoro Coffee Banyuwangi

Tomoro Coffee bisa dibilang pemain baru di bisnis mitra perkopian tapi bisa langsung mendapat tempat di hati masyarakat luas. Outletnya pun dengan cepat dibuka di mana-mana. Bagi yang belum tahu bahwa Tomoro Coffee membuka peluang bisnis bermitra. Dengan pencapaian Tomoro Coffee yang begitu cepat diterima masyarakat, brand ini bisa jadi pilihan tepat buat kalian yang mau mulai terjun di bisnis F&B. Buruan cek IG nya aja ya di Tomoro Coffee.

Nah, kalian sudah bisa tentukan mau bermitra dengan siapa? Dengan maraknya bisnis di bidang ini, maka terlihat peluang ke depan masih banyak yang bisa dijajaki. Dengan meningkatnya daya beli masyarakat dan maraknya gaya hidup metropolis, dijamin bisnis ini tak akan kekurangan pembeli. Dan akan bisa berkembang selama kalian mengikuti standard dari pemilik brand. Selamat berbisnis!